yume

yume

Yume Almo

Sunday 26 June 2011

FAKTA TENTANG POHON


Pohon Unik Dengan Warna Pelangi



The Rainbow Eucalyptus : Pohon Unik dengan warna pelangi
Luar biasa memang melihat The Rainbow Eucalyptus,Ini adalah satu satunya spesies kayu putih yang tumbuh dibelahan bumi utara.Mungkin ini terlihat seperti rekayasa para seniman...Tetapi bukan! Ada Banyak fakta lainnya yang menarik, pohon The Rainbow di gunakan untuk membuat kertas putih. Tinggi pohon ini sampai 70 meter sangat mengesankan.








Lalu kenapa kulit kayu terlihat warna warni seperti pelangi? Rahasia di balik Eucalyptus Rainbow sebenarnya cukup sederhana. Pada waktu tertentu tiap tahun, Lapisan kulit pohon mengalami perubahan secara alami. setiap lapisan yang hilang akan digantikan lapisan yang baru dengan warna berbeda, kulit hijau dalam terekspos, setiap patch baru pertama berubah kebiruan, kemudian oranye, ungu dan merah.Hal ini menciptakan efek pelangi yang membuat pohon-pohon ini begitu baik untuk dilihat.



Pohon Pisang berdarah Gemparkan Warga Bojonegoro





Sebuah pohon pisang tumbuh dengan buah aneh di Desa Ngujo, Kecamatan Kalitidu, Bojonegoro. Ontongnya terlihat bersayap dan bermahkota layaknya buah nanas.
Tak hanya itu, batang pohon pisang ini juga saat ditusuk bukan mengeluarkan air, tapi mengeluarkan cairan warna merah layaknya darah manusia.
Ratusan warga dari daerah sekitar dan daerah lain berdatangan untuk menyaksikan langsung pisang tersebut karena penasaran. Kabar itu cepat berkembang dari mulut ke mulut. Pada, Sabtu (8/1/2011) terlihat puluhan warga berkerumun di rumah Sutrisno di desa setempat untuk menyaksikan pisang aneh ini.
“Sungguh aneh, ada pisang yang ontongnya bersayap seperti ini. Dan lebih aneh lagi batang pohonnya bisa keluar darah ketika ditusuk. Seumur-umur saya baru kali ini melihat pisang seperti ini,” tutur Joko salah satu warga.
Madirah, istri dari Sutrisno ketika ditemui menyatakan bahwa rumahnya telah didatangi banyak orang sejak seminggu belakangan. Bahkan, saking capeknya melayani orang yang datang untuk melihat pisang aneh yang tertanam di belakang rumahnya tersebut, Madirah dan keluarga terpaksa menutup rumah supaya dapat beristirahat.
“Persisnya kapan mulai tumbuh seperti itu saya kurang tahu. Hanya saja, kami melihat kondisi pisang yang aneh tersebut sekitar tiga minggu lalu,” ungkapnya.
Dan semakin hari, ontong pisang dengan mahkota besar dan unik itu semakin besar. “Awalnya memang kecik, dan semakin hari memang semakin besar,” ujarnya.
Tak hanya itu, karena pohon ini mengeluarkan darah, Madirah dan keluarganya membungkus pohon aneh itu dengan kain warna putih layaknya kain mori yang digunakan untuk membungkus mayat.
“Kain itu kita pasang setelah kami tahu bahwa batang pohon pisang itu mengeluarkan darah ketika ditusuk. Makanya, kita bungkus dengan kain supaya tidak ditusuki terus oleh warga yang melihat,” tuturnya.
POHON PISANG TERBESAR DI INDONESIA


Jika berkunjung ke Desa Paseh Kaler, Sumedang, Jawa Barat, Anda mungkin bisa melihat pohon pisang raksasa. Pohon yang tumbuh di kebun milik Eman dan Anah ini memiliki ukuran tak lazim.

Diameternya lebih dari dua meter, tingginya lima meter, dan jantungnya berwarna hijau. Lantaran unik, banyak orang yang datang untuk melihat langsung. Ada yang membawa kamera untuk mengabadikan pohon tersebut. Ada pula yang sengaja membawa sesaji karena percaya pohon pisang itu bisa menyembuhkan penyakit, ada-ada saja.

Pemikiran warga yang datang berbeda dengan penduduk setempat. Mereka menganggap kelangkaan ini sebagai ajang mengais rezeki. Masyarakat yang penasaran dimintai uang tiket sebesar Rp 2.000 per orang.
 

No comments:

Post a Comment